TONE CONTROL 2 TRANSISTOR DENGAN SUPPLAI 40VDC

Tone Control dengan pendorong mini jarang kita temui di artikel - artikel internet. Kali ini saya mencoba mereview sebuah skema Tone Control yang ada fitur mini ampli atau biasa orang +62 menyebut dengan istilah pendorong.

Skema ini berasal dari rangkaian radio amplifier buatan AKAI seri AA5000. Pada bagian Tone Control ini menggunakan total 4 transistor yang sebenarnya adalah 3 tingkat rangkaian, yaitu:

  • Preamp setelah potensio Volume,
  • Jaringan RC untuk Tone control,
  • Penguat Sinyal setelah Tone Control.

Tegangan supplai untuk rangkaian untuk rangkaian ini cukup tinggi, yakni 40 VDC asimetris atau catu tunggal.

Pabrik membikin tegangan supplai setinggi ini karena menargetkan sinyal output vp-p nya adalah lebih tinggi, karena jaringan RC tone kontrol yang terkenal menurunkan arus sinyal input dan menimbulkan rugi sinyal.

Skema hasil pangkas dan edit adalah seperti di bawah ini:

Sinyal audio setelah masuk ke Potensio akan mengalami penurunan arus karena nilai Potensio yang terlalu besar.

Potensio di sini adalah alat untuk mengatur dan membagi tegangan input untuk selanjutnya masuk ke basis transistor pertama. 

Transistor yang terpakai untuk rangkaian awal adalah 2SC1222. Dengan menggunakan 2 tingkat transistor maka diharapkan penguatan sinyal input ini akan sangat baik.  

Selanjutnya sinyal yang telah mengalami penguatan ini akan masuk ke jaringan RC yang dalam skema ini hanya TREBLE dan BASS saja.

Setelah masuk ke rangkaian RC ini, jelas akan mengalami penurunan arus karena sinyal tadi telah terhalang oleh resistor dan kapasitor. Perlu adanya amplifikasi.

Transistor ke 3 dan ke 4 bertugas sebagai penguat arus dan menaikkan level tegangannya sehingga arus output dari rangkaian ini akan lebih besar dan nilai impedansu output menjadi semakin rendah. 


LINK LAINNYA:

PREAMP,  

MIXER

TONE CONTROL EQUALIZER

AMPLIFIER GITAR

PINTEREST YOHAN

KUMPULAN MIXER AMPLI BUILT UP,  

SKEMA PAK YOHAN,

Komentar