POWER SUPPLY SETENGAH GELOMBANG PADA MIXER ALTO 100

Rangkaian power supply buatan ALTO Professional dengan seri AMX 100-FX ini tergolong rangkaian umum karena ia hanya menggunakan trafo biasa non CT.

Akan tetapi output dari rangkaian power supply ini bisa menghasilkan tegangan simetris 15 volt tegangan a simetris 5 volt kan tegangan Phantom power 48.

Bagaimana rangkaian ini bisa menghasilkan tegangan maka kita bisa ulas menjadi seperti berikut ini.

Rangkaian Power Supplai pada ALTO AMX100-FX

Pada rangkaian diatas kita bisa perhatikan bahwa sinyal daya atau sumber arus berasal dari output trafo yang berada di luar body mixer ini.


Selanjutnya tegangan yang berasal dari sumber ini kan masuk rangkaian penyearah dan rangkaian pengganda tegangan.


Penyearah pertama menggunakan prinsip penyearahan setengah gelombang yang dilakukan oleh 2 Dioda nomor 1N4002 untuk selanjutnya terfilter oleh kapasitor 1000uF, selanjutnya masuk ke IC stabilizer 7815 a untuk sisi positif dan menggunakan IC 7915 untuk sisi negatif.


Output dari 2 IC regulator ini adalah stabil di angka 15 volt simetris.

\

Sementara dari output + 15 ini ada masuk lagi ke sebuah IC regulator dengan nomor 7805 untuk mendapatkan output sebesar 5 volt DC stabil.


Sementara itu untuk menghasilkan tegangan Phantom power sebesar 48 volt, maka salah satu fasa dari output trafo ini masuk ke elco nomor C41 untuk selanjutnya masuk ke rangkaian doubler yang menggunakan dioda D14 dan D15 dan dibantu oleh elco pemompa arus C402.


Output dari doubler ini kemudian terfilter oleh Elco C405 untuk selanjutnya terstabilisasi oleh transistor TR23 yaitu TIP122 yang pada basisnya terpasang dioda zener 47 volt, sehingga pada output emitor dari transistor ini akan menghasilkan tegangan 46V hingga 47VDC stabil.

 X 

LINK LAINNYA:

PREAMP,  

MIXER

TONE CONTROL EQUALIZER

AMPLIFIER GITAR

PINTEREST YOHAN

KUMPULAN MIXER AMPLI BUILT UP,  

SKEMA PAK YOHAN,

Komentar