Kamis, 23 September 2021

BTL 500 WATT ALESIS RA500

Tulisan ini tentang skema amplifier buatan ALESIS seri RA500 yang mampu menghasilkan daya 500 Watt posisi BTL.

ALESIS DI INDONESIA

Alesis berdiri pada tahun 1984 yang diprakarsai oleh enginer audio yang bernama pak Keith Barr, dan selanjutnya terkenal dengan produk yang inovatif di bidang digital audio. Pada tahun 2001 pemilik Alesis diganti oleh pak Jack O'Donnell.

Alesis masuk ke Indonesia sekitar 90-an. Hanya saja pada saat itu masih dipakai oleh perusahaan yang bergerak dibidang perekaman audio, rental audio dan bioskop ber THX.

Setelah 2000, sudah banyak produk alesis yang masuk ke Indonesia dan merasuk ke segmen rental audio level hajatan rumah, sound system bahkan pemakaian rumahan telah mengenel merk ini meskipun sebagian mengatakan bahwa ini produk mahal dan berkelas.

AMPLI ALESIS

Alesis menerbitkan seri RA dengan kode RA100, RA150, RA300, dan RA500.

RA500 dimaksud dengan Power yang mampu mengeluarkan daya maksimal hingga 500 Watt pada spiker Bridge ( BTL) 4 Ohm. Kalau masing- masing channel mampu mengeluarkan daya hingga 250Watt RMS pada beban 4 Ohm, serta menghasilkan daya 150WattRMS pada beban spiker 8 Ohm.

Menurut pabriknya, ampli ini dibuat untuk kepentingan hifi seperti studio, home theater. Juga dikatakan bahwa ia memiliki teknik pendinginn yang sangat baik dan tidak terkendala akan permasalahan ampli yang kepanasan.

Ampli ini termasuk ampli HIFI dengan kemampuan melakukan amplifikasi frekuensi mulai dari 10Hz hingga 70kHz. 


Sumber: alesis_com

REVIEW PRODUK INI

Alesis RA500 A/V Preamplifier user reviews : 4.5 out of 5 - 5 reviews - audioreview.com

Alesis RA500 Stereo Power Amplifier Manual | HiFi Engine

Berikut ini adalah skema Power Ampli ALESIS RA500 hasil editan saya setelah mengunduh dari beberapa sumber di internet.

NOTE: File dokumen yang asli tidak bisa di ambil pangkas gambarnya, sehingga saya harus mengedit dengan cara tradisional. 

Tapi gak papa wes yang penting skemanya sampai di depan pembaca.

RA500 power amplifier

x

PENJELASAN SKEMA

SKEMA RANGKAIAN INPUT YANG SIMETRIS

Jika kita memperhatikan, maka skema ampli ini sepertinya adalah simetris. 

Ada dua penguat di sini, yakni penguat PNP dan NPN. 

Rangkaian ini terus hingga ke arah transistor final. 

Menurut Bill Of Material dari ampli ini, travo output adalah sebesar 58.8 VAC.

TRANSISTOR POWER

Transistor Power menggunakan nimer 2SC5200 dan berpasangan dengan 2SA1943. 

Jumlah paralel komponen adalah 3 pasang dengan harapan mampu mengalirkan arus untuk membebani Spiker 4 hingga 8 Ohm. 

Transistor Final Output berpasangan ini menurut datasheetsnya mampu menghasilkan daya hingga 150Watt untuk 1 buah transistor. 

Tegagan maksimal supply mampu hingga 230VDC. Arus maksimal yang mampu mengalir lewat transistor ini adalah 15Ampere. 

Jika tegangan supply adalah 50Volt, maka transistor ini mampu mengalirkan arus SC hingga 3Ampere. 

Jika ia dibikin paralel 3 buah, maka ia akan mampu mengalirkan arus DC hingga 9 AMPere DC. 

Ketika spiker 4 ohm dilewati arus 9 Ampere, maka akan ada beda potensial sebesar 36VAC. 

Ini berarti daya yang dihasilkan adalah 9x50V=450Watt. Hitungan yang mendekati masuk akal.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda